Training of Trainer Kegawatdaruratan Kedokteran Gigi
SEMARANG | Dalam upaya persiapan pembelajaran di lingkungan FKG Unimus, Prodi S1 Kedokteran Gigi menyelenggaran training of trainer blok Kegawatdaruratan Kedokteran Gigi. Kegiatan TOT dilaksanakan secara hybrid pada tanggal 28 Oktober dan 11 November 2021.
Narasumber kegiatan TOT adalah drg. Erwid Fatchur Rahman, Sp.BM dan drg. Syarifah Nova Amiza Zam, Sp.BM., Ph.D. Pada sesi pertama, drg. Erwid, Sp.BM menyampaikan materi tentang kegawatdaruratan medik dan tatalaksana trauma di rongga mulut. Para trainer berkesempatan mengikuti simulasi perawatan bersama dengan narasumber.
Sesi kedua dengan narasumber drg. Syarifah Nova Amiza Zam, Sp.BM., Ph.D membahas mengenai tindakan alveoloplasti. Kegiatan TOT diikuti oleh seluruh dosen dan diharapkan dapat memberikan update pengetahuan serta keterampilan para trainer.