Kedokteran Gigi UNIMUS Gelar Training of Trainer Blok BDS 2 Praktikum Histologi : Orodental

Semarang – Program studi Kedokteran Gigi Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) menggelar agenda Training of Trainer Blok BDS 2 Praktikum Histologi : Orodental, pada Senin (03/06/2024). Bertempat di Ruang Rapat FKG UNIMUS, acara menghadirkan drg. Yasinia sebagai pemateri ToT.

Kegiatan ToT sebagai upaya meningkatkan kompetensi para dosen dan instruktur dalam mengajar praktikum histologi, khususnya dalam topik orodental. Histologi orodental merupakan studi tentang jaringan mulut dan gigi yang sangat penting dalam pendidikan kedokteran gigi. Pemahaman yang mendalam tentang struktur dan fungsi jaringan dibutuhkan bagi para mahasiswa dalam menjalankan tugas mereka sebagai dokter gigi nantinya.

Acara Training of Trainer Blok BDS 2 Praktikum Histologi: Orodental ini ditutup dengan pemberian sertifikat kepada pemateri. Ke depan, FKG UNIMUS berencana untuk terus mengadakan pelatihan-pelatihan serupa guna mendukung pengembangan kualitas pendidikan di bidang kedokteran gigi.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments