FKG Mengikuti Rakerta UNIMUS tahun 2014
Universitas Muhammadiyah Semarang pada tahun 2014 menyelenggarakan Rapat Kerja Tahunan (RAKERTA) yang berlangsung di Hotel LarasAsri Resort Salatiga pada hari Jum’at dan Sabtu tanggal 20-21 Juni 2014. Rakerta pada tahun ini diikuti oleh seluruh jajaran civitas akademika dan unsur Pimpinan UNIMUS, yang meliputi BPH, Rektor, Wakil Rektor, Dekan, wakil Dekan, Ka. Prodi dan Sekr Prodi serta para ketua Lembaga, Badan dan para ketua Unit.
Rakerta UNIMUS bertemakan pengembangan dan penguatan institusi dalam rangka menyongsong kemajuan universitas. bertepatan dengan LUSTRUM 3 UNIMUS. Rakerta UNIMUS dilaksanakan dalam rangka menata UNIMUS ke depan yang lebih baik.
Agenda Rakerta meliputi hal sbb
- Sosialisasi Sistim Informasi Keuangan (SiKamus)
- Penyusunan Akreditasi Institusi yang merupakan kegiatan yang harus dilakukan
- Penyusunan Program Kerja Unit.
- Perancangan Anggaran / RAB tahun 2014/2015.
Peserta dari FKG, yaitu Dekan, Wakil Dekan dan Ketua Program Studi Kedokteran Gigi
Jadwal dan susunan Acara : Susunan Acara RAKERTA UNIMUS 2014